Mari Cari Tahu Keuntungan Menggunakan DANA Dompet Digital 2020
Friday, 4 September 2020
Edit
DANA merupakan salah satu dompet digital yang banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia. Hal tersebut tidak terlepas dari berbagai macam keuntungan menggunakan DANA yang dapat diperoleh para penggunanya. Memang, saat ini telah terjadi tren penggunaan digital wallet di masyarakat Indonesia pada umumnya.
Munculnya tren tersebut disebabkan karena transaksi dengan menggunakan uang digital dinilai lebih mudah dan praktis karena hanya membutuhkan smartphone saja. Sedangkan, transaksi tunai memerlukan bentuk uang secara fisik untuk menyelesaikan pembayaran. Nah, selain hal tersebut terdapat lagi keuntungan yang dapat diperoleh dengan menggunakan DANA. Apa saja? Simak Informasinya berikut ini.
Keuntungan Menggunakan DANA Dompet Digital
1. Bebas Biaya Transfer Antar Bank
Keuntungan pertama adalah kita dapat melakukan transfer antar bank bebas biaya alias gratis. Dengan begitu, apabila teman dan keluarga secara tiba-tiba meminta kiriman uang, kita dapat langsung mengirimnya tanpa khawatir adanya tambahan biaya admin.
Selain gratis admin antar bank, kita juga bebas biaya ketika melakukan transfer ke sesama pengguna DANA sob. Jadi lebih irik dong kita. Keren sekali bukan?
2. Proses Pembayaran yang Praktis
Pada umumnya, setiap orang memiliki berbagai macam tagihan yang harus dibayarkan seperti pulsa, pdam, listrik, dan lain sebagainya. Banyaknya tagihan tersebut tentu akan merepotkan jika harus membayarnya secara langsung. Nah, hal tersebut dapat diatasi dengan menggunakan DANA dompet digital sobat.
Pembayaran listrik, air, pulsa, ataupun tagihan lainnya dapat sobat bayarkan hanya dengan menggunakan satu aplikasi ini. Cukup mengisikan saldo pada akun DANA, kita dapat membayar berbagai tagihan tersebut dengan mudah dan cepat. Cara top up-nya pun cukup mudah dan terdapat berbagai cara seperti melalui bank, alfamart, dan lain sebagainya.
Proses pembayaran langsung pun juga dapat lebih mudah dan praktis dengan adanya fitur DANA QRIS. Dengan fitur ini, kita cukup melakukan scan QR kode untuk melakukan pembayaran sob. Jadi, kita tidak perlu repot bawa uang tunai terlalu banyak ketika sedang bepergian. Oh iya, pembayaran via QRIS ini hanya dapat dilakukan di platform yang sudah support DANA ya sob.
3. Fitur DANA Surprize
Keuntungan menggunakan DANA yang lainnya adalah adanya fitur DANA Surprize. Untuk memainkannya kita harus menggunakan token sob. Token tersebut dapat kita peroleh pada saat kita melakukan transaksi dengan QR Code dengan minimal Rp 20.000.
Pada fitur ini, kita dapat memenangkan berbagai voucher cashback mulai dari Rp 2000 sampai dengan Rp 1 juta rupiah. Selain dapat cashback, kita juga berpeluang untuk memenangkan voucher game dan biller. Wah, menarik juga ya sobat.
4. Banyak Promo Menarik
Sebagai salah satu ajang mempromosikan transaksi non tunai, DANA mencoba memberikan berbagai macam penawaran dan promo yang begitu menarik. Beberapa promo yang ada pada aplikasi ini antara lain adalah Promo referal, promo simpan kartu kredit dan debit, promo mingguan, dan berbagai macam voucher menarik.
Bagaimana sobat? Banyak sekali bukan keuntungan menggunakan DANA sebagai dompet digital kita? Hadirnya berbagai jenis dompet digital seperti DANA dimaksudkan untuk perlahan-lahan mengubah kebiasaan masyarakat agar beralih menggunakan uang digital sob. Tujuannya utamanya tentu untuk meningkatkan keamanan dan kemudahan kita dalam bertransaksi.