10 Software Animasi 3D Terbaik Paling Mudah Digunakan Untuk Pemula

Bagi sobat yang ingin belajar Animasi 3D tentu memerlukan suatu software untuk membuatnya. Nah, terkadang, software yang ada memiliki konfigurasi rumit sehingga para pemula kesulitan untuk menggunakannya. Untuk itu, pada kesempatan kali ini, mimin akan memberikan rekomendasi software animasi untuk pemula sob.

software-animasi-3d-terbaik



Jika sobat terkendala dengan masalah budget, tidak perlu khawatir. Hal tersebut karena terdapat juga software Animasi 3D gratis yang dapat dengan mudah sobat dapatkan. Tentu yang gratis tidak memiliki fitur-futur selengkap premium sob. Oke, tidak perlu berlama-lama lagi, langsung saja simak informasinya di bawah ini.


 Software Animasi 3D Terbaik untuk Pemula



1. Blender



Software pertama adalah Blender. Blender ini termasuk software animasi 3 dimensi gratis sob. Meskipun begitu, performa dan kualitasnya tidak jauh berbeda dengan aplikasi premium atau berbayar. Baik seorang profesional ataupun pemula dapat merasakan berbagai konten di dalam software ini. 


Tidak cuma itu sob, meski berlabel aplikasi 3 dimensi, Blender juga termasuk software animasi 2D juga sob. Jadi bagi kalian yang ingin mencoba 2D terlebih dahulu dapat juga menggunakannya di aplikasi ini. Mungkin salah satu kekurangan aplikasi ini ada pada penggunaannya yang tergolong cukup sulit. Tenang, tidak serumit software premium kok sob.


2. Autodesk Maya



Software animasi 3D terbaik berikutnya adalah Autodesk Maya. Aplikasi ini mungkin paling sering direkomendasikan sob untuk para pemula. Pada Autodesk Maya memiliki fitur cukup lengkap sehingga dapat membuat sobat berkreasi lebih luas lagi.


Namun, berbeda dengan Blender, untuk menggunakan aplikasi ini kita harus rela mengeluarkan sejumlah biaya. Tenang, harga yang dibanderol untuk software ini tidak terlalu mahal kok. Kita juga masih bisa mencoba mode gratisnya- juga tetapi fitur yang kita dapatkan tentu juga terbatas.


Untuk mengakses aplikasi ini secara gratis, sobat dapat menggunakan student version secara legal. Bagaimana sob? Tertarik untuk menggunakan aplikasi ini?


3. Autodesk Mudbox



Software animasi 3D untuk pemula selanjutnya adalah Autodesk Mudbox. Tidak seperti aplikasi sebelumnya, Mudbox memiliki beragam kegunaan seperti pahat, texturing, dan juga modelling 3 dimensi. Hal tersebut sangat bermanfaat bagi sobat yang ingin membuat gambar animasi sesuai dengan keinginan.


Dengan software ini memungkinkan kita untuk menciptakan suatu karakter imajinasi sendiri. Oh iya, interface aplikasi ini cukup ramah sehingga cocok bagi sobat yang sedang belajar untuk membuat animasi baik 2 atau 3 dimensi.


4. Cinema 4D



Selanjutnya ada Cinema 4D. Menurut beberapa sumber, Cinema 4D merupakan software animasi 3D paling mudah untuk digunakan pemula. Hal tersebut karena fitur di dalamnya tidak terlalu rumit jika dibandingkan software lainnya. Meski begitu, hasil yang diperoleh menggunakan Cinema 4D tidak kalah bagus kok dengan aplikasi lainnya. Tidak percaya? Coba saja sob.


5. Posser



Posser merupakan aplikasi yang dapat digunakan untuk pemodelan karakter manusia. Jangan salah, hasil pemodelan yang dihasilkan kualitasnya bagus dan lebih nyata jika dibandingkan dengan aplikasi serupa lainnya. Jika sobat pikir hasil tersebut didapat dari pengolahan rumit sepertinya kurang tepat. Hal itu karena Posser tergolong mudah dan praktis digunakan oleh siapa saja.


Bagaimana sob? Sepertinya Posser sangat cocok diberikan label sebagai software animasi 3 dimensi untuk pemula ya? 


6. Zbrush



Zbrush memiliki fungsi dan kegunaan seperti pada Autodesk Mudbox yakni untuk pahat, texturing, dan modelling 3D. Kualitas yang dihasilkan juga tidak kalah jika dibandingkan dengan software 3D lainnya. Selain itu, terdapat fitur ekspor desain 3D dari aplikasi lain yang membuat kita dapat menggunakan teknik rigging dalam pembuatan animasi.


Meski begitu, Zbrush juga dikenal sebagai software animasi 3D mudah digunakan untuk pemula. Nah, bagi sobat yang ingin belajar modelling 3 dimensi, sangat cocok untuk menggunakan aplikasi ini.


7. Autodesk 3Ds Max



Autodesk 3D Max menjadi rekomendasi untuk pemula berikutnya. Berbeda dengan versi Autodesk terdahulu yang cukup sederhana penggunaannya, 3Ds Max ini tergolong rumit. Namun, kerumitan tersebut sebanding dengan kemampuan yang dimilikinya. Dengan adanya mode script, sobat dapat menciptakan suatu game dengan menggunakan 3Ds Max ini.


8. Carrara



Software lain yang dapat sobat coba adalah Carrara. Software buatan DAZ 3D ini menawarkan hal yang berbeda dibanding aplikasi sebelumnya. Dengan menggunakan Carrara, kita dapat menciptakan suatu simulasi seperti simulasi ledakan api, banjir, dan lain sebagainya. Hal menarik lainnya adalah kita juga dapat mengombinasikan rekaman nyata dengan simulasi sob. Wah keren sekali bukan?


9. Bforartist



Bforartist menjadi rekomendasi dari mimin selanjutnya. Aplikasi ini memiliki interface yang memudahkan bagi penggunanya. Oleh karena itu, tidak heran jika Bforartist banyak direkomendasikan untuk dijadikan senjata bagi mereka yang masih pemula dalam hal animasi 3D. 


Kemudahan tersebut antara lain meliputi tema yang ramah bagi pengguna. Kita dapat melakukan eksplorasi seperti font dan warna dengan lebih baik lagi. Tertarik untuk mencobanya?


10. 3D Slash



Terakhir, sobat dapat mencoba menggunakan software bernama 3D slash. Bukan apa-apa sob, aplikasi ini mendapatkan berbagai macam pujian sob sebagai salah satu alat pemodelan 3 dimensi dengan penggunaan yang mudah. Pada software ini, kita akan dihadapkan pada fitur yang intuitif sehingga dapat memudahkan dalam melakukan modelling.


Itulah tadi 10 rekomendasi software animasi 3D untuk pemula terbaik yang layak untuk sobat coba. Memang, meski mudah, aplikasi tersebut tidak menjamin seseorang untuk menjadi ahli. Namun, dengan ketekunan dan konsistensi yang tinggi, bukan hal yang tidak mungkin jika suatu saat salah satu dari sobat dapat menjadi ilustrator atau ahli modelling 3 dimensi. Amin.