Cepat dan Mudah! Beginilah Cara Setor Tunai di ATM BNI
Tuesday, 8 December 2020
Edit
Para nasabah Bank kini semakin dimudahkan dalam hal melakukan setor tunai. Hal tersebut karena adanya teknologi setor tunai lewat ATM. Salah satu bank yang telah memiliki teknologi tersebut adalah Bank BNI. Cara setor tunai di ATM BNI dapat dilakukan dengan mudah dan cepat tanpa harus lama mengantre seperti di Teller.
Hadirnya fitur tersebut pada ATM dapat menghemat waktu dan tenaga para nasabah pada saat melakukan setoran tunai. Bayangkan saja, dulu kita harus mengantre hingga puluhan nomor hanya untuk melakukan setoran. Namun, dengan setor tunai via ATM, kita hanya butuh beberapa saat saja. Lalu, bagaimanakah cara melakukannya? Simak saja informasi berikut ini.
Cara Setor Tunai di ATM BNI
1. Datangi ATM BNI Terdekat
Cara setor tunai di ATM BNI yang pertama tentu adalah menuju ke ATM BNI Terdekat sob. Carilah ATM yang sudah memiliki fitur untuk melakukan setor tunai. Biasanya, ATM seperti itu dapat kalian temui di Bank cabang yang ada di kota.
2. Masukkan Kartu ATM
Cara untuk melakukan setoran tunai kurang lebih hampir sama seperti melakukan transfer via ATM. Bedanya, kita akan memasukkan uang tunai dalam prosesnya. Hal yang pasti dilakukan adalah memasukkan kartu ATM kalian. Pastikan kartu ATM masuk dengan benar agar dapat terbaca pada mesin.
Baca juga: Cara Setor Tunai BRI Lewat Teller Tanpa Ribet
Oh iya, sebelum melakukan setoran, kalian harus menyiapkan uang terlebih dahulu. Uang harus dalam keadaan tidak sobek, tidak basah, tidak ada cacat bentuk, dan tidak ada lipatan.
3. Input PIN dan Pilih Bahasa
Setelah kartu ATM berhasil masuk dengan sukses, kemudian, lanjut dengan memilih bahasa yang akan digunakan. Terdapat dua pilihan bahasa yakni bahasa Indonesia dan bahasa Inggris. Setelah itu, segera masukkan PIN kalian dengan tepat.
Ingat. Jangan sampai kalian salah memasukkan PIN tersebut. Hal tersebut karena jika sampai terjadi kesalahan sebanyak 3 kali, maka kartu ATM miliki kalian dapat diblokir secara otomatis dari mesin ATM. Jadi, masukkan secara perlahan dan hati-hati agar tidak terjadi kesalahan input nomor PIN sob. Oke?
4. Pilih Menu “Setoran Tunai”
Cara setor tunai di ATM BNI selanjutnya adalah pilih “Setoran Tunai”. Pilihan tersebut terletak pada pojok kanan atas di menu utama.
5. Pilih “Lanjutkan”
Setelah kalian pilih menu “Setoran Tunai”, selanjutnya kalian pilih saja “Lanjutkan”. Perlu diketahui, pecahan atau nominal uang tunai yang dapat digunakan untuk melakukan setoran adalah pecahan 20 ribuan, 50 ribuan, dan pecahan 100 ribuan. Jadi, jangan sekali-kali mencoba memasukkan uang tunai diluar syarat tersebut ya sob.
6. Pilih “Rekening Tabungan”
Setelah memilih “Lanjutkan”, kalian akan diberikan pilihan terkait tujuan setoran tersebut. Dalam hal ini kita akan setor ke rekening maka pilih saja “Rekening Tabungan” untuk setoran ke rekening kalian. Kemudian, box tempat memasukkan uang akan terbuka. Segera masukkan uang tunai yang telah kalian siapkan sebelumnya.
Baca juga: Tutorial Cara Setor Tunai ATM BRI dengan Mudah
Jika sudah selesai, box akan menutup secara otomatis dan akan melakukan penghitungan uang yang kalian setor tadi. Oh iya, pastikan jumlah uang yang kalian masukkan sesuai dengan yang terhitung oleh mesin sob.
7. Pilih “Setor”
Setelah mesin ATM selesai menghitung, maka akan muncul jumlah rincian uang tadi di layar ATM. Cek dan pastikan kembali jumlah tersebut. Jika dirasa sudah sesuai, maka kalian dapat pilih “Setor” untuk melanjutkan proses setor ke rekening bank BNI Kalian.
Jika terdapat kesalahan hitung atau tidak yakin dengan hasil perhitungan, kalian dapat pilih “Cancel” untuk pembatalan transaksi.
8. Ambil Receipt dan Selesai
Pada saat kalian sudah memilih menu “Setor”, uang tunai yang dimasukkan tadi akan dikirimkan ke rekening bank BNI dimiliki. Setelah proses setor selesai dilakukan, pada layar utama mesin ATM akan muncul pemberitahuan “Setoran Anda telah Diterima”.
Setelah itu, kita akan mendapatkan receipt atau bukti dari proses pengiriman uang yang kita lakukan. Untuk mengakhiri proses setor, kalian dapat pilih “Tidak” setelah menerima bukti. Secara otomatis, kartu ATM akan keluar.
Baca juga: Cara Transfer di ATM BNI ke Sesama BNI dan Bank Lain
Nah, itulah tadi cara setor tunai di ATM BNI untuk sobat info semuanya. Bagaimana? Mudah bukan? Cara ini dapat kalian jadikan alternatif apabila ingin menabung tunai tanpa harus antre lama di teller. Dengan begitu, waktu kalian akan lebih efektif dan efisien lagi sob. Oke, sampai di sini saja artikel kali ini, jangan lupa tunggu postingan artikel MisterSongga berikutnya. Bye