4 Cara Mengatasi RAM Android Penuh dengan Mudah

Masalah klasik yang sering dialami para pengguna smartphone dengan RAM kecil salah satunya adalah RAM Android cepat penuh. Tentu hal tersebut dapat mengganggu kinerja dan membuat smartphone menjadi lambat. Untuk itu, mimin akan memberikan cara mengatasi RAM android Penuh untuk sobat info semuanya. Pengen tahu caranya? simak informasinya berikut ini.

mengatas-ram-penuh




Cara Mengatasi RAM Android Penuh 



1. Clear Cache RAM



Cara pertama yang dapat kalian lakukan adalah dengan membersihkan cache pada RAM di android. Perlu sobat ketahui, cache merupakan tempat penyimpanan setiap kegiatan dan aktivitas pada smartphone kalian. Fungsi dari adanya cache tersebut adalah kita bisa melakukan lagi aktivitas yang telah dilakukan seperti sebelumnya.


Sebagai contoh, sobat saat ini melakukan login ke akun Facebook. Nah, dengan adanya data pada cache tersebut kalian tidak perlu melakukan login lagi ke akun Facebook. Seperti itu sob fungsinya. Namun, file cache tersebut lama-kelamaan pasti akan bertambah banyak. Jika cache sudah menumpuk terlalu banyak tentu akan menyebabkan kinerja smartphone menjadi lambat.


Oleh karena itu, agar RAM di Android kembali lega, kalian dapat menghapus file cache tersebut. Bagaimana caranya? Simak langkah-langkahnya berikut ini.


  • Pertama, buka pengaturan telepon
  • Pilihlah data storage 
  • Selanjutnya, pilih “Clear Cache Data”
  • Tunggu proses penghapusan
  • Selesai, kini cache pada smartphone sobat sudah dihapus



2. Simpan Game dan Aplikasi di Micro SD



Cara selanjutnya adalah dengan memindahkan aplikasi dan game di memori internal ke Micro SD. Kalian juga dapat mengubah pengaturan instalasi menjadi ke Micro SD. Hal tersebut cukup ampuh untuk dapat mengatasi memori dan RAM Android penuh pada smartphone kita.


Banyak sekali dampak yang ditimbulkan ketika memori RAM di Android penuh. Salah satu hal yang biasa terjadi adalah smartphone mengalami lag, crash, dan aplikasi atau game dapat tertutup. Lalu, bagaimana cara memindahkan game dan aplikasi ke Micro SD? Berikut ini cara dan langkahnya.


  • Pertama, kalian masuk pada pengaturan -> SD Card dan Phone Storage
  • Selanjutnya, pindahkan game dan aplikasi yang memiliki data besar seperti Instagram, Facebook, dan sejenisnya ke Micro SD.


Baca juga: 7 Tips Mengatasi Memori HP Kecil



3. Gunakan Aplikasi Cleaner



Cara mengatasi RAM Android penuh berikutnya adalah dengan memanfaatkan aplikasi cleaner. Kalian dapat dengan mudah mendapatkannya di Google Play Store. Pada aplikasi tersebut, terdapat berbagai macam fitur salah satunya adalah membersihkan file sampah dan cache. 



Dengan begitu, memori RAM kalian dapat menjadi lebih lega dan kinerja smartphone dapat kembali normal dan lancar.


Terdapat beberapa aplikasi yang mimin rekomendasikan untuk sobat semua. Aplikasi cleaner tersebut adalah Super Cleaner, Virus Cleaner, Clean Master, dan RAM Booster.


4. Tutup Aplikasi Berjalan di Background




Terakhir, kalian dapat mengatasi RAM di Android penuh dengan cara menutup aplikasi background yang sudah tidak kalian gunakan. Tanpa kita sadari, aplikasi yang belum ditutup dan masih berjalan di background dapat memakan RAM pada smartphone kita. Nah, untuk mengatasi hal tersebut, kita dapat menutupnya.

Baca juga: 5 Cara Ampuh Mengatasi Sinyal HP Hilang Pada Android

Itulah tadi beberapa cara mengatasi RAM Android penuh dari mimin. Semoga dengan informasi tersebut, dapat membantu sobat mengatasi masalah terkait dengan kapasitas RAM di Android. 


Namun, menurut mimin, jika ada dana lebih baik kalian membeli smartphone baru dengan kapasitas RAM yang besar. Mengapa? Karena semakin maju perkembangan smartphone tentu akan membuat size aplikasi dan game yang dibuat semakin besar lagi ke depannya.