5 Cara Membeli Aplikasi dan Game Berbayar di Google Play Store

Google Play Store menyediakan berbagai macam aplikasi dan games yang dapat didownload di smartphone kita. Di dalamnya terdapat aplikasi yang dapat didownload secara gratis dan juga berbayar. Nah, pertanyaannya, bagaimana sih cara membeli aplikasi berbayar Google Play Store sob? 


beli-aplikasi-di-google-play-store


Sebenarnya, masih banyak sih orang yang belum pernah membeli game atau aplikasi berbayar di Google Play. Bukan karena tidak punya uang, tapi menurut mimin lebih ke tidak tahu cara pembayarannya. Nah, bagi sobat yang belum tahu dan pengen tahu bagaimana cara membelinya langsung saja simak informasinya di bawah ini.


Cara Membeli Aplikasi Berbayar Google Play Store



1. Menggunakan Kartu Debit



Pembayaran menggunakan kartu debit dirasa masih mirip dengan pembayaran menggunakan kartu kredit. Bedanya, kita tidak dituntut untuk melakukan pembayaran di waktu tertentu. Nah, dengan menggunakan kartu debit kita juga dapat melakukan pembayaran di google play store sob.


Caranya tidak sulit kok. Cukup dengan memasukkan nomor kartu debit yang kita miliki di google play store, kita dapat melakukan pembayaran dengan menggunakan kartu debit kita. Tetapi jangan lupa sob, untuk melakukan pembayaran saldo yang sobat miliki harus cukup ya. Hehehe


2. Menggunakan Gopay



Dompet digital Gopay juga mendukung untuk melakukan pembayaran di Google play store sob. E-wallet garapan Gojek ini cukup populer bagi masyarakat Indonesia. Berbagai macam tagihan dapat kita bayar menggunakan Gopay tidak terkecuali pembayaran google play store. 


Untuk menghubungkan Gopay dengan Google play store, kita harus melakukan verifikasi terlebih dahulu sob. Yang terpenting, pastikan saldo gopay kamu ada isinya. Jika tidak, maka pembayaran yang dilakukan tidak akan berhasil. :p


3. Menggunakan Pulsa Seluler



Cara membeli aplikasi berbayar Google play store selanjutnya adalah menggunakan pulsa seluler. Cara ini tentu dinilai sangat mudah dan tidak ribet sehingga semua kalangan pengguna smartphone dapat melakukannya.


Caranya mudah sekali sob. Pastikan saja pulsa yang dimiliki cukup untuk melakukan pembelian aplikasi. Kemudian, pada saat pilihan metode pembayaran muncul, sobat pilih saja bayar dengan pulsa. Beres deh. 


4. Saldo Google Play Store



Berikutnya, sobat juga dapat membayar aplikasi di play store menggunakan saldo Google play store. Untuk mengisi saldo tersebut, kita dapat melakukannya di alfamart ataupun Indomaret. Nominal saldo yang dapat sobat beli mulai dari Rp 10.000 sampai dengan Rp 500.000 sob. Pada saat pembelian saldo, kita akan dikenai beban biaya admin, namun jumlahnya tidak terlalu besar kok sob.



5. Menukarkan Kode



Terakhir, kita dapat membeli aplikasi berbayar di play store menggunakan kode ataupun kartu gift. Dengan melakukan penukaran kode atau gift, kita dapat membeli game, aplikasi, dan juga buku di play store. Untuk mendapatkan gift atau kode ini, sobat dapat membeli di UniPin, Erafone, Tokopedia, Alfamart, dan juga Indomaret.


Itulah tadi berbagai cara membeli aplikasi berbayar Google Play Store yang dapat sobat coba. Kalau menurut mimin yang notabene tidak punya kartu kredit ataupun debit, pembayaran pulsa paling mudah untuk dilakukan. Kita tidak perlu buat rekening dan sebagainya, cukup beli pulsa dan beres deh. Bagaimana kalau menurut sobat? Cara mana yang paling mudah dan gampang?