10 Rekomendasi Game Anak Terbaik di Android

Halo sobat info. Pernahkah sobat membiarkan anak bermain game di smartphone supaya dia tidak rewel? Jika iya, sebaiknya sobat memberikan permainan yang bersifat edukatif. Nah, jika sobat belum tahu permainan apa saja itu, Mister Songga punya rekomendasi game anak terbaik di Android untuk sobat semuanya.

rekomendasi-game-anak-terbaik-di-android
(source: pixabay.com)


Memang apa bedanya min? Bukannya semua permainan sama saja?

Ya tentu saja berbeda dong. Seperti halnya film, permainan juga dibuat berdasarkan klasifikasi umur dan genre. Ada yang boleh dan tidak boleh dimainkan oleh si buah hati. Jika si buah hati sampai memainkan permainan yang tidak sesuai dengan umurnya, takutnya akan memberikan dampak negatif bagi pertumbuhan si buah hati. 

Nah, maka dari itu, mimin akan memberikan rekomendasi game anak terbaik di android untuk sobat info semuanya. Mau tau apa saja itu? langsung saja simak infonya di bawah ini.


Baca juga: 6 Mitos Aneh di Dunia Game yang Sempat Membuat Heboh


10 Rekomendasi Game Anak Terbaik di Android


1. Baby Phone


Rekomendasi yang pertama ada Baby Phone. Permainan ini kurang lebih berisi tentang edukasi bermanfaat untuk buah hati. Pada Baby Phone ini ditampilkan gambar binatang dalam bentuk kartun yang dapat mengeluarkan lagu apa bila ditekan. 

Pada saat lagu diputar, akan muncul animasi visual yang menarik bagi si anak. Game yang dikembangkan oleh GoKids ini dapat sobat download gratis. Ukuran filenya juga tidak terlalu besar yakni 22 MB saja.


2. Learn The Animals


Rekomendasi game anak terbaik berikutnya adalah Learn The Animal. Pada permainan Learn The Animals, si buah hati akan diberikan edukasi tentang berbagai macam hewan yang ada dan hidup di bumi. Mulai dari hewan yang sering ditemui sampai dengan hewan langka di dunia akan ditampilkan di permainan ini.

Game Learn the Animals ini sangat cocok untuk dimainkan untuk buah hati dengan usia antara 3 sampai dengan 8 tahun. Aplikasi ini sangat lengkap menampilkan info hewan di bumi karena pada aplikasi ini juga di berikan suara dan juga ada puzzle yang dapat mengasah otak si buah hati.


3. Paket Belajar Lengkap TK dan PAUD


Game berikutnya adalah paket belajar lengkap TK dan PAUD. Seperti judulnya, permainan yang satu ini berisi tentang berbagai macam modul belajar untuk jenjang pendidikan TK dan PAUD seperti mengaji, menulis, membaca, berhitung, mewarnai, dan lain sebagainya.

Tampilan visual dari aplikasi ini juga dibuat semenarik mungkin agar anak tidak merasa bosan ketika memainkannya. Melihat kenyataan tersebut, tidak berlebihan jika mengatakan aplikasi "Paket Belajar Lengkap TK dan PAUD" memiliki banyak manfaat edukasi bagi sang buah hati kita. Tidak hanya asyik bermain saja tetapi juga sambil belajar. 

Untuk mendownload aplikasi tersebut, kalian langsung saja cari di play store dan untuk secara gratis. Ukuran filenya juga tergolong ringan yakni sekitar 23 MB saja.

4. Bubbu


Rekomendasi game anak terbaik di Android yang satu ini dapat mengajarkan pada buah hati tentang cara memelihara hewan secara virtual. Pada game Bubbu, si anak akan memelihara kucing virtual. Kucing tersebut memiliki penampilan lucu dan dapat bertingkah layaknya kucing di dunia nyata.

Pada game ini, si anak dapat belajar cara merawat, memelihara, dan peduli terhadap hewan. Anak juga dapat melakukan perawatan layaknya memelihara kucing sungguhan seperti memberi makan, bermain, dan memandikannya. Menarik sekali bukan?

5. Belajar Hijiaiyah 


Bagi sobat yang ingin memberikan edukasi tentang huruf hijaiyah, game yang satu ini sangat mimin rekomendasikan. Pada game ini anak dapat belajar tentang berbagai macam huruf hijaiyah beserta cara mengucapkannya. 

Pada aplikasi ini, terdapat juga game yang dapat dimainkan oleh anak agar si anak tidak merasa bosan. Game pada aplikasi ini adalah menebak huruf hijaiyah pada berbagai tempat. Dengan begitu, si anak tidak akan cepat merasa bosan ketika memainkan game ini.


6. Spongebob Moves In


Siapa anak yang tidak kenal dengan karakter animasi SpongeBob? Baik anak perempuan atau laki-laki hampir semuanya menyukai kartun tersebut. Nah, rekomendasi game anak terbaik di android berikut ini adalah game yang memiliki karakter SpongeBob.

Game Spongebob Moves In akan menampilkan karakter SpongeBob sebagai karakter utama untuk dimainkan. Karakter lucu dan misi yang seru tentu membuat anak betah memainkannya. Namun, untuk dapat memainkannya, sobat harus menebusnya dengan harga sekitar Rp 41.000,00.

7. Rube’s Lap, Physics Puzzle


Game berikut cocok untuk anak pada usia 9 tahun ke atas. Game ini berisi tentang berbagai macam puzzle yang dapat dimainkan dengan sedikit pengetahuan fisika dan logika. Tentu yang dimunculkan di sini merupakan pengenalan ilmu fisika secara umum saja sehingga tidak membuat anak terlalu berat untuk berpikir.

Untuk mendapatkannya, sobat dapat mengunduhnya secara gratis. Ukuran dari gamenya juga tidak terlalu besar yakni hanya sekitar 37 MB saja sehingga tidak terlalu memenuhi kapasitas memori pada smartphone.

8. Kunci Dasar Gitar 3D


Game kunci dasar gitar 3D ini dapat menjadi sarana kita untuk mulai mengenalkan musik pada anak. Dengan bermain game ini, sobat dapat mengenalkan alat musik khususnya gitar pada anak kita. Jadi, sobat tidak perlu repot mendaftarkan anak mengikuti les musik untuk mengenalkan gitar pada anak.

Sobat juga dapat mendampingi anak menggunakan game ini agar si anak dapat bertanya ketika ada hal yang ingin dia ketahui. Oh iya, game ini dapat sobat peroleh secara gratis di platform download pada Android.

Baca juga: 7 Rekomendasi Aplikasi Cari Jodoh terbaik di Android


9. Lego DC Mighty Micros


Siapa sih, anak yang tidak tahu lego? Bahkan kita dulu juga memainkan lego pada saat masih kecil. Nah, sekarang, lego juga ada versi game Androidnya. Game ini sangat cocok sekali bagi anak di zaman yang serba menggunakan smartphone seperti saat ini.

Bermain lego dapat membuat anak mengasah kreativitasnya. Terlebih lagi, dalam game ini permainan lego menjadi lebih menarik dengan dimunculkannya karakter DC seperti wonder women, flash, dan juga batman. 


10. Toca Kitchen 2


Rekomendasi game yang terakhir adalah Toca Kitchen 2. Game ini sangat cocok untuk sobat yang memiliki anak perempuan. Pada game ini, si anak dapat mengenal dan mencoba untuk membuat masakan.

Pada game ini, si anak dapat membuat burger sesuai dengan resep yang Ia inginkan dan buat sendiri. Secara tidak langsung, bermain game ini dapat melatih kreativitas pada anak yang tentu sangat bermanfaat pada masa pertumbuhannya.

Itulah tadi beberapa rekomendasi game anak terbaik di Android yang dapat sobat coba. Perhatian seperti ini memang harus sobat lakukan semenjak anak masih kecil. Apalagi di zaman yang serba internet ini, pengawasan dari orang tua menjadi hal yang sangat penting. Well, sampai di sini saja artikel kali ini, jangan lupa share jika artikel ini dapat memberikan manfaat bagi banyak orang.